Skip to main content

Tablet HP TouchPad Dibanderol Rp 4,3 Juta

Panasnya kompetisi komputer tablet tak menyurutkan langkah Hewlett Packard (HP) untuk meluncurkan TouchPad. HP memastikan TouchPad dijual pada 1 Juli di Amerika Serikat dengan banderol mulai USD 500 atau Rp 4,3 juta, sama dengan harga iPad.

Memang, HP berambisi menandingi iPad yang masih amat digdaya di pasar tablet. Sebelumnya, mereka bahkan sudah sesumbar TouchPad akan lebih baik jika dibandingkan dengan iPad.

Mampukah? Yang jelas, HP adalah salah satu raksasa di bidang teknologi sehingga sedikit banyak, mereka tetap punya peluang untuk menjegal superioritas iPad.

Tablet berukuran 9,7 inch tersebut juga akan dirilis di wilayah Eropa. HP pun berharap, TouchPad yang memakai sistem operasi WebOS ini dapat diterima oleh konsumen luas.

Ya, TouchPad adalah komputer tablet pertama dengan WebOS, software besutan Palm. Seperti diketahui, HP telah membeli Palm dengan ongkos USD 1,2 miliar.

Model 16GB TouchPad dibanderol USD 500, dan model 32GB USD 600. Selain di Amerika Serikat dan Eropa, TouchPad rencananya juga akan hadir di Australia, Hong Kong, Selandia Baru dan Singapura.

Jelas, tantangan terjal menghadang HP dalam upaya menyukseskan TouchPad. Pertama, mereka sudah telat menjajakan TouchPad di kala jajaran tablet iPad dan Android sudah berjejal di pasar.

Kedua, HP perlu berupaya meyakinkan developer untuk membuat aplikasi yang bagus di TouchPad, mengingat keberadaan aplikasi adalah salah satu kunci sukses di segmen tablet.

detik.com

Comments

Popular posts from this blog

Optimalkan Koneksi Internet Dengan "FULL SPEED"

Bagi kita ‘penjelajah internet’ pasti mendambakan koneksi internet yang cepat, sehingga kita dapat membuka halaman web dengan lancar dan mendownload data-data yang kita perlukan di dunia maya. Bayangkan saja, kalau kita berhadapan dengan koneksi yang lelet, padahal kita harus segera menyelesaikan pekerjaan dan apa yang kita butuhkan sebenernya sudah tersedia di internet, ditanggung pasti !

Program Sederhana Penyewaan CD/DVD for Delphi

Program ini merupakan tugas dari matakuliah IMK (Interaksi Manusia dan Komputer). Di mana mahasiswa diwajibkan membuat program aplikasi yang User Friendly yaitu antarmuka yang enak dilihat, mudah dioperasikan, mudah dipelajari, dan user merasa senang menggunakan/menjalankannya. Untuk membuat antarmuka yang memenuhi kriteria tersebut, maka aplikasi tersebut harus dapat menangani piranti-piranti yang terhubung dengan sistem, misalnya piranti masukan (keyboard, mouse, dll), dan juga piranti keluaran, misalnya layar dan printer. Berikut adalah Interface program yang saya buat : 1. Form Login 2. Form Loading 3. Form Tabel Anggota 4. Form Tabel CD/DVD 5. Form Tabel Transaksi Download aplikasinya disini (Program Penyewaan CD dan DVD v.1.1.rar) Password winrar : fauyan

Menghitung Volume Bangun Ruang Dengan PHP

Dalam kesempatan kedua ini saya akan sharing tugas saya yang kedua. yaitu pemrograman PHP, Di dalam tugas ini mahasiswa disuruh menampilkan Volume Bola, kerucut dan kubus.Dengan ketentuan jari-jari,tinggi,sisi yang sudah ditentukan. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat dan pelajari program dan outputanya dibawah ini : <? $phi=3.14; $r=7; $t=14; $s=10; $volbola=(4/3)*$phi*$r*$r*$r; $volkerucut=(1/3)*$phi*$r*$r*$t; $volkubus=$s*$s*$s; echo"========================================="; echo"<br/>"; echo"Nama = Fauzan Vega Saputra"; echo"<br/>"; echo"Kelas = TI_B"; echo"<br/>"; echo"NIM = 3085111136"; echo"<br/>"; echo"========================================="; echo"<br/>"; echo"| Menghitung Volume Bola, Kerucut dan Kubus |"; echo"<br/>"; echo"========================================="; echo"<br/>"; echo"...